joolid.com

Situs Bacaan Menarik Untuk Millennials Hingga Gen Z

Detik-Detik Pesawat China Eastern Airlines Jatuh Menghantam Pegunungan

Detik-detik Pesawat China Eastern Airlines jatuh menghantam pegunungan Guangxi, China pada Senin, 21 Maret 2022

Detik-Detik Pesawat China Eastern Airlines Jatuh Menghantam Pegunungan
pict by news.cgtn.com

Joolid.com – Kabar duka hadir dari Negeri Tirai Bambu, dimana pesawat maskapai China Eastern Airlines telah dikonfirmasi jatuh di area pegunungan Guangxi, China bagian selatan pada Senin, 21 Maret 2022. Momen pesawat jenis Boeing 737-800 saat terjatuh itupun sempat terekam kamera meski dari jarak yang jauh.

Dalam video yang beredar, tampak pesawat turun dari ketinggian secara cepat dan meunik dalam posisi vertikal. Diketahui pesawat tersebut terjatuh di pegunungan dekat Kota Wuzhou, Provinsi Guangxi, China, tepatnya di di Pedesaan Langna di daerah Teng.

Menurut penduduk setempat, pesawat langsung meledak ketika menghantam wilayah lereng pegunungan dan menimbulkan suara ledakan yang keras. Insiden tersebut menciptakan gumpalan asap dan api di sekitar lokasi. Api juga terlihat merambat ke pohon-pohon di area tersebut hingga menyebabkan kebakaran hutan yang menghancurkan hutan bambu setempat.

Detik-Detik Pesawat China Eastern Airlines Jatuh Menghantam Pegunungan
photo via usatoday.com

Sebelumnya, Administrasi Penerbangan Sipil China (CAAC) menyatakan bahwa pesawat China Eastern Airlines jenis Boeing 737-800 tersebut membawa 132 orang terdiri dari 123 penumpang dan 9 awak pesawat. Pesawat itu mulanya lepas landas dari ibu kota Provinsi Yunnan, Kunming menuju ibu kota Provinsi Guangdong, Guangzhou, yang langsung berbatasan dengan Hong Kong. Dan seharunya dijadwalkan tiba di Guangzhou pada pukul 15.05 waktu setempat.

Data FlightRadar24 mengiformasikan bahwa penerbangan berakhir pada pukul 14.22 waktu setempat, dengan ketinggian 982 meter dan kecepatan 376 knot, dan akhirnya kehilangan kontak ketika berada di atas Kota Wuzhou.

Detik-Detik Pesawat China Eastern Airlines Jatuh Menghantam Pegunungan
pict by nypost.com

Akibat insiden tersebut, Pihak Maskapai China Eastern Airlines menginformasikan bahwa semua penumpang dan awak kabin dinyatakan tidak selamat dalam insiden pesawat jatuh tersebut. Pihak maskapai pun menyampaikan belasungkawa yang mendalam untuk para penumpang dan awak pesawat yang meninggal dunia dalam kecelakaan.

Sementara itu, pesawat jenis Boeing 737-800 diketahui baru berusia 6 tahun saat kecelakaan terjadi. Hingga kini belum diketahui penyebab pasti mengapa kecelakaan pesawat tersebut bisa terjadi. Warga China pun mengatakan bahwa insiden tersebut merupakan kecelakaan pesawat paling mematikan sejak 2010 di China ini.

Di sisi lain, Presiden China, Xi Jinping mengaku syok mendengar insiden jatuhnya pesawat tersebut. Dia pun langsung bertindak dan memerintahkan agar segera melakukan evakuasi scara maksimal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *